Program studi wisata adalah program studi mengunjungi tempat-tempat edukasi yang memiliki nilai budaya. Dengan adanya program ini siswa dapat belajar secara langsung di tempat dan menambah pengalaman siswa.
English Camp
Program english camp di Pare Kediri.
Tiket Hafalan Pagi
Tiket hafalan merupakan program rutin kami setiap pagi. Yaitu murid-murid wajib menyetorkan hafalan al-qur’an kepada guru sebelum masuk kedalam kelas. Tiap kelas memiliki stand masing-masing dan dijaga oleh guru yang bertugas. Anak yang sudah menghafal akan dicatat pada lembar hafalan. Kelak lembar hafalan tersebut akan di cek oleh wali kelas masing-masing. Apabila murid telah menyelesaikan […]
Kelas Bilingual & Tahfidz
Kami memiliki dua program kelas yaitu kelas tahfidz dan kelas bilingual. Kelas Tahfidz merupakan kelas dengan tambahan program tahfidz yang lebih intens. Kelas Bilingual adalah kelas yang menggunakan bahasa inggris dalam pembelajarannya.
Immersion Program
Program pertukaran pelajar ke luar negeri
Live in Jogja
Dalam program ini murid-murid belajar hidup dalam masyarakat dan mencoba berbagai pekerjaan yang ada di desa
Radio Sekolah
Radio sekolah/podcast yang memiliki nama ALCAST 16 ini disiarkan melalui speaker sekolah setiap hari selasa dan jum’at pada jam istirahat dan dibawakan oleh anggota OSIS dan ekskul jurnalistik.
Pojok Kreasi
Pojok kreasi merupakan program pengembangan minat dan bakat murid. Murid secara bergantian menampilkan bakat dan kreatifitas yang mereka miliki di depan umum.